Cheese Cake Factory, Rajanya Cheese Cake di Indonesia

source foody.id
Halo good people, kembali saya menyapa Anda kembali di tulisan sederhana ini. Saya kali ini akan mengulas cheese cake factory terbaik yang pernah saya temui, yakni menu menu baru dari Almond Tree by Cheese Cake Factory.

Peanut Butter Chruncy Cake. source foody.id

Mungkin untuk sebagian orang cheese cake factory sudah sangat terkenal di beberapa kota di Indonesia, seperti Jakarta, Tebet, Cikini, dan di daerah Pantai Indah Kapuk. Dan saya akan membahas apa saja sih menu-menu yang terdapat di Almond Tree by Cheese Cake Factory ini? Enak gak yaa? Untuk mengetahui ulasannya, baca lengkap review di bawah ini ya..

Almond Tree merupakan salah satu brand dari Cheese Cake Factory Indonesia yang selalu mengembangkan rasa-rasa terbaik dari cakenya untuk pecinta cake di seluruh tanah air Indonesia. Siapa sih disini yang tidak suka cheese cake?

Hampir setiap orang pasti menyukai cake satu ini. Karena selain rasanya lezat, cheese cake ini mempunyai tekstur yang halus dan lembut dan memanjakan lidah Anda dengan rasanya yang lezat dan tak tertandingi.

Untuk tetap mengembangkan konsistensinya, Almond Tree by Cheese Cake Factory hadir dengan berbagai macam menu yang mengunggah selera Anda, dan salah satunya adalah Peanut Butter Crunchy Cake. Penasaran ingin melihat seperti apa bentuk cakenya? Mari kita lihat gambar diatas ya..

Uhlala, melihat cara membuatnya membuat lidah bergoyang ingin segera mencicipinya. Dan ternyata rasanya sangat lezat karena dilapisi oleh cream cheese yang super tebal dan lembut. Ummm enaknyaaaaaaa..

Untuk rasanya, tidak usah ditanya, karena rasa cake di Almond Tree by Cheese Cake Factory ini memang TOP luar biasa enaknya. Dan ingin rasanya kembali kesini.

Peanut Butter cake ini mempunyai komposisi bahan yang sangat menggugah selera, karena terdiri dari caramel peanut, almond cake, cold cheese, dark choocolate cheese, milk choocolate cheese dan berbagai macam komposisi yang membuat Peanut Butter cake ini menjadi paduan cake dengan rasa yang sempurna.

Untuk sebagian orang yang belum tahu, Almond Tree ini hanya berjualan cake dan ice cream saja. Namun nyatanya, disini terdapat menu-menu makanan berat hingga penutup yang sayang untuk Anda lewatkan.

Untuk Anda penyuka cheese cake factory, Anda bisa menyantap cake ini di Almond Tree dengan memesan segelas kopi hangat ataupun teh yang akan membuat Anda berlama-lama nongkrong dan ngopi disini.

Karena tempatnya yang cozy, membuat Anda senang karena suasanya yang ekslusif dengan pelayan yang ramah-ramah.

Dan tidak lupa juga bahwa disini Anda akan menemukan banyak promo menarik dan juga diskon beserta potongan. Jadi silahkan mampir ke Almond Tree by Cheese Cake Factory yang beralamat di Jalan Tebet Dalam No. 23, Jakarta Selatan, Jakarta.

Untuk harganya, dibanderol dari harga 28k hingga 1500k saja, dengan kualitas yang super duper mantap. Jadi ingin rasanya ngemil dan kembali ke tempat ini lagi.

So, tunggu apalagi good people, jika Anda penyuka cake dan suka nongki-nongki cantik, tidak ada salahnya untuk mencoba cheese cake factory yang paling terkenal di seluruh Indonesia ini.

Dan tidak lupa juga, Almond Tree by Cheese Cake Factory ini memiliki 14 cabang di seluruh Indonesia, yakni Almond Tree Bintaro, Almond Tree Pasanggrahan, Almond Tree Pantai Indah Kapuk, Almond Tree Barito, Almond Tree Tebet, Almond Tree Kalimalang, Almond Tree Margonda Depok, Almond Tree Tomang, Almond Tree Cikini, Almond Tree Ampera, Almond Tree Bintaro, Almond Tree Ciputat, Almond Tree Serpong, dan Almond Tree PIK Avenue.

Jadi untuk Anda yang hobby selfie sambil nongki-nongki cantik, ditunggu kehadirannya di Almond Tree by Cheese Cake Factory, Rajanya Cheese Cake di Indonesia. Selamat mencoba ! Semoga Anda menyukainya.

Almond Tree by Cheese Cake Factory - Tebet

Kue dan Roti
Jalan Tebet Barat Dalam No. 23, Jakarta Selatan, Jakarta
Buka 07.00 - 22.00
Harga Rp.28.000.- s.d 1.500.000.-



Berlangganan update artikel terbaru via email:

2 Komentar untuk "Cheese Cake Factory, Rajanya Cheese Cake di Indonesia"

  1. Endeus banget kayaknya ya hmmm pengen coba deh

    BalasHapus
  2. Wah harga kue kejunya ada yang sampai 1.5 juta. Itu bentuknya seperti apa tuh. Apa seperti kue bertingkat waktu orang pernikahan yah. Kadang kalau bosan sama coklat, larinya keju.....

    BalasHapus

Terimakasih atas waktunya.. Terimakasih sudah membaca artikel ini.. Silahkan tinggalkan komentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel