Menghabiskan Masa Pensiun dengan Asuransi Generali

Para pekerja yang ada di dunia ini tentulah akan menghadapi masa-masa pensiun. Di saat Anda akan pensiun, maka Anda sudah tidak akan menerima gaji lagi. Hanya saja, sebagian perusahaan masih memberikan tunjangan pensiun.

Akan tetapi bagi perusahaan yang tidak memberikan pensiun untuk karyawannya, mungkin Anda akan kebingungan menghadapi masa tua yang sudah didepan mata. Dengan menggunakan jasa penyedia asuransi dana pensiun maka masa pensiun Anda akan terasa lebih nyaman.

Salah satu perusahaan penyedia jasa tersebut adalah Asuransi Generali Indonesia. Asuransi yang sudah berdiri sejak tahun 1831 ini sudah tidak perlu diragukan lagi kualitas pelayanannya.

Penelitian membuktikan bahwa usia harapan hidup banyak orang cukup meningkat. Oleh sebab itu, Asuransi Generali menginginkan Anda untuk dapat mempunyai dan menjalani masa pensiun dengan serba berkecukupan dan tanpa kekurangan.

Manfaat Menggunakan Produk dari Asuransi Generali

Menghabiskan Masa Pensiun dengan Asuransi Generali

Masa tua merupakan masa yang akan dijalani semua orang. Tidak ada orang yang dapat memaksa usianya untuk tidak bertambah. Dengan bertambahnya usia, maka kekuatan seseorang pun akan berkurang.

Oleh sebab, ketika masa tua sudah tiba, sebaiknya Anda lebih banyak beristirahat. Tidak sedikit orangtua yang masih bekerja saat sudah pensiun untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Oleh sebab itu Anda perlu asuransi pensiun untuk menunjang kehidupan Anda di masa tua.

Lantas, apa saja manfaat menggunakan produk asuransi generali? Apakah perlu untuk memiliki asuransi? Mari baca artikel ini hingga selesai.

1. Pendapatan Bulanan Seumur Hidup

Untuk menikmati uang pensiun Anda, tentunya Anda sudah harus menabungnya dari awal Anda mulai bekerja. Setiap bulannya Anda akan membayar tabungan pensiun Anda dari gaji bulanan. Saat proses pembayaran tiba, Asuransi Generali menggunakan fasilitas penundaan pembayaran pajak.

Nantinya dana pensiun ini akan dicairkan ketika Anda sudah pensiun dan siap menggunakannya.

2. Hasil Investasi Bebas Pajak

Anda dapat menikmati dana pensiun tanpa membayar pajak. Kok bisa? Hal ini bisa terjadi dikarenakan Anda menerima bunga ketika memiliki deposito atau tabungan yang secara otomatis akan dipotong pajak sebanyak 15-20 %.

Hal ini merupakan salah satu hal yang membedakan antara menabung biasa dengan menabung di Asuransi Generali.

Selain menggunakan asuransi pensiun, Anda juga perlu menggunakan jasa Asuransi Kesehatan Generali. Masa-masa pensiun merupakan masa tua Anda. Seperti yang Anda ketahui bahwa masa tua akan dipenuhi dengan penyakit-penyakit yang tidak bisa diprediksi.

Dengan adanya dana asuransi kesehatan, maka fasilitas kesehatan Anda akan dibiayai oleh Asuransi Generali.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

6 Komentar untuk "Menghabiskan Masa Pensiun dengan Asuransi Generali"

  1. Sudah lama juga yaa Generali dari 1831 ...Berarti zaman sipitung sudah ada tuh Asuransi.😱😱

    Apakah Generali hanya untuk perusahaan saja... Atau bisa untuk perorangan.? Enak kalau bisa tuh bebas pajak lagi.

    Thanks info menariknya.😄😄

    BalasHapus
  2. generali itu asuransi kesehatan di kantorku :). So far lumayan puas lah. respon cepet, dan limit yg dikasih kantor utk aku sekeluarga juga gede. jd tenang makenya..

    kalo utk uang pensiun, dr kantorku juga udh siapin mba, tp khusus pensiun semua staff HSBC dibikinin dari manulife, jd generali hany utk kesehatannya aja .. ga bisa protes juga, krn memang udh kesepakatan kantor di awal :). aku mah nerima beres ajalaaah :p. kantor ini yg urusin

    BalasHapus
  3. Jaman sekarang semua pegawai baik negri maupun swasta emang mesti siapin rencana pasca selesai gawe ya mbak

    Keren nih generali, bisa jadi salah satu opsi yang menjanjikan

    BalasHapus
  4. Aku belum punya asuransi pensiun nih.. berharap jd pns tapi gak keterima2.. hehehe..
    boleh juga pakai asuransi generali, menarik kayaknya untuk masa tua nanti..

    BalasHapus
  5. semoga bisa sampai ke masa itu teh masa pensiun
    aamiinn

    BalasHapus
  6. Asuransi emg penting ut proteksi hari tua kita. Saya agak telat ikutan nih

    BalasHapus

Terimakasih atas waktunya.. Terimakasih sudah membaca artikel ini.. Silahkan tinggalkan komentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel