Ternyata, Minyak Goreng Kelapa Sangat Baik Untuk Tubuh!

Ternyata, Minyak Goreng Kelapa Sangat Baik Untuk Tubuh!

Nenek moyang kita jaman dahulu lebih sehat daripada kita sekarang. Kenapa begitu? Dikarenakan dahulu belum ada yang namanya fast food atau junk food yang sekarang menjamur. Maka orang jaman sekarang lebih gampang terkena penyakit seperti stroke dan sebagainya, karena banyak mengonsumsi junkfood.

Junkfood sendiri menggunakan minyak yang sangat tak sehat, sehingga itulah yang membuatnya menjadi makanan sampah. Terkadang mereka juga menggunakan minyaknya berkali-kali. Bayangkan saja jika minyak yang tak sehat dipanaskan berkali-kali, pasti akan menyebabkan racun untuk tubuh.

Mulai dari sekarang, berhenti makan makanan cepat saji dan konsumsilah minyak goreng kelapa yang sehat. Minyak goreng kelapa sangat baik untuk tubuh. Berikut beberapa manfaat minyak goreng kelapa sebagai berikut :

1. Mencegah Obesitas dan juga Serangan Jantung

Kandungan lemak tak jenuh di dalam minyak goreng kelapa sangat baik untuk Anda konsumsi sehari-hari. Apalagi jika Anda ingin terhindar dari obesitas. Obesitas disebabkan karena Anda sering mengonsumsi lemak jenuh yang ada terdapat di dalam minyak sayur biasa yang digunakan untuk menggoreng tempe dan gorengan lainnya.

Lemak jenuh akan mengendap di tubuh dan akan sulit terbakar. Jadi, gantilah minyak Anda dengan minyak goreng kelapa. Selain mencegah obesitas, juga minyak kelapa dapat mencegah serangan jantung. Serangan jantung disebabkan oleh kolesterol yang naik karena konsumsi lemak jenuh. Maka mulai sekarang masaklah dengan minyak goreng kelapa.

2. Untuk Kesehatan Kulit Dan Wajah

Pasti Anda terkejut bagaimana bisa minyak kelapa bisa digunakan untuk kulit dan wajah. Kandungan vitamin E yang terdapat didalam minyak kelapa sangat baik untuk kulit. Terutama untuk melembabkan kulit Anda. Anda bisa menjadikan minyak kelapa sebagai lotion Anda.

Kemudian fungsi minyak kelapa untuk wajah Anda adalah untuk membuatnya menjadi lebih cerah dan juga bersinar. Anda bisa gunakan minyak kelapa sebagai masker wajah sebelum tidur. Sehingga pagi-pagi ketika Anda bangun, Anda akan menemukan wajah yang kinclong dan juga bersinar.

3. Untuk Kesehatan Rambut

Minyak kelapa sangat baik untuk kesehatan rambut, sehingga banyak sekali merk shampoo yang mengandung minyak kelapa. Alasan pertama yang menyebabkan minyak kelapa baik untuk rambut karena dapat mencegah rambut kasar dan juga kering. Rambut kasar dan kering biasanya diakibatkan oleh sinar matahari dan polusi udara.

Nah, untuk mencegahnya Anda bisa gunakan minyak kelapa. Yang kedua adalah, minyak kelapa dapat mencegah kebotakan. Kebotakan sendiri terjadi karena rambut yang rontok. Jika Anda rajin mengolesi minyak kelapa pada rambut, maka rambut rontok tidak akan lagi ada. Hal terakhir yang membuat minyak kelapa bagus untuk rambut karena dapat membuat rambut Anda lebih bersinar dan tidak kusam. Caranya adalah gunakan minyak kelapa pada rambut sebelum Anda tidur.

Dengan semua manfaat diatas, Anda sudah cukup yakin bukan untuk menggunakan minyak kelapa dalam segala aktivitas keseharian Anda? Anda bisa membeli minyak kelapa di swalayan atau minimarket yang menyediakan bahan makanan untuk vegetarian.

Biasanya di booth sana terdapat minyak kelapa. Anda juga bisa membelinya lewat online shop dan juga beberapa ritel yang menyediakan bahan yang organic. Gunakan minyak goreng kelapa untuk memasak, luluran tubuh dan juga untuk wajah Anda. Ternyata, minyak kelapa juga bisa disajikan untuk penghilang riasan wajah Anda lho.

Daripada Anda menggunakan penghilang riasan wajah menggunakan sesuatu yang mengandung alkohol, Anda bisa menggantinya dengan minyak kelapa yang lebih sehat. Semoga bermanfaat ya!

Berlangganan update artikel terbaru via email:

3 Komentar untuk "Ternyata, Minyak Goreng Kelapa Sangat Baik Untuk Tubuh!"

  1. eh, ternyata saya pernah pake minyak kelapa di kepala saya.. bikin rambut jadi halus..

    BalasHapus
  2. Malahan sekarang kita diserbu minyak kelapa sawit Malaysia. Memang segalanya berorientasi bisnis. Padahal minyak kelapa jauh lebih baik dari sisi kesehatan

    BalasHapus
  3. Aku pernah pakai minyak kelapa juga mom tapi harganya lumayan ya hahaha

    BalasHapus

Terimakasih atas waktunya.. Terimakasih sudah membaca artikel ini.. Silahkan tinggalkan komentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel