Menu Mpasi Bayi 6 Bulan yang Terbaik, Menu Tunggal atau Menu 4 Bintang?

Manakah Menu Mpasi Terbaik Bagi Bayi 6 Bulan? Menu Tunggal atau Menu 4 Bintang?

Semakin bertambahnya umur si kecil, tentunya semakin banyak ilmu yang wajib diketahui oleh Bunda untuk memberikan mpasi terbaik bagi bayinya. Namun, ada beberapa opsi di kalangan Bunda yang sering menjadi permasalahan dan berbeda pendapat.

Manakah menu mpasi terbaik bagi bayi 6 bulan? Apakah menu tunggal atau menu 4 bintang? Lantas apa yang dimaksud dengan dua istilah tersebut dan manakah yang terbaik diberikan untuk si kecil?

Sempat saya pun berkonsultasi kepada orangtua, manakah menu terbaik yang diberikan pada Cassie. Dan beliau menjawab jika dahulu, bayi berumur 6 bulan hanya diberikan menu tunggal saja. Namun, berbeda dengan ketika saya berkonsultasi ke dokter kemarin, bahwa saran terbaik untuk bayi agar gizinya tercukupi adalah langsung diberikan menu 4 bintang.

1. MPASI Menu 4 Bintang

Menu 4 bintang pun merupakan istilah baru di dunia kedokteran, dimana setiap waktunya, ilmu terus terus update dan terus mengalami perubahan dan berkembang. Mungkin dahulu menu tunggal memang yang terbaik bagi bayi.

Namun saat ini, menu 4 bintang merupakan menu terbaik bagi bayi agar mencegah stunting alias bayi kurang gizi atau kurang tinggi (maaf pendek). Karena di Indonesia sendiri, bayi stunting sangat banyak sehingga dokter mewajibkan pemberian mpasi menu 4 bintang selambat-lambatnya 14 hari setelah pemberian mpasi pertama.

Menu 4 bintang adalah menu yang dapat diberikan pada si kecil maksimal 14 hari dari awal mpasi bayi. Jadi, ketika bayi sudah menginjak usia genap 6 bulan, Bunda hanya diberikan waktu selama 14 hari untuk memberikan menu tunggal.

Lalu selebihnya di hari kelima belas, bayi wajib diberikan menu 4 bintang agar tercukupi gizinya dan perkembangan tubuhnya sesuai dengan umurnya.

Menu 4 bintang sendiri berarti si kecil wajib terpenuhi karbohidrat, protein hewani, protein nabati, sayuran dan juga lemak tambahan. Selain itu, bayi pun wajib diberikan pure buah sebagai cemilan setelah makan mpasi menu 4 bintang.

Dengan demikian, bayi akan cepat naik berat badannya, akan cepat tinggi karena gizinya terpenuhi. Lantas, untuk apa menu tunggal di 2 minggu pertama dilakukan?

2. MPASI Menu Tunggal

Menu tunggal bisa Anda praktekan pada bayi yang baru mau memulai mpasi. Hal ini dilakukan sebagai pengenalan setiap menu mpasi tunggal, apakah si kecil cocok dengan makananya atau tidak. Suka dengan buahnya atau tidak. Dan apakah ada reaksi alergi pada tubuhnya atau tidak terhadap beberapa jenis makanan.

Biasanya, tidak semua bayi dapat cocok dengan semua menu makanan. Apalagi pada makanan yang berbau seafood tentunya bayi sangatlah sensitif. Contohnya adalah telor, seafood, dsb. Biasanya, jika keluar gatal-gatal atau ruam pada badan, Anda pun wajib sigap dan tahu mana makanan yang tidak cocok untuk si kecil.

Atau bahkan, pada buah-buahan pun Anda harus bisa menganalisanya. Seperti beberapa buah yang terlalu asam atau yang mengakibatkan diare pada bayi wajib dihentikan. Jadi, selain melihat efek dari makanan tersebut pada tubuh si kecil, Anda pun harus menganalisa pada diare bayi, karena ditakutkan ada beberapa makanan yang tidak cocok untuk bayi Anda dan menyebabkan beberapa permasalahan baru ketika akan mulai dilakukan mpasi.

Untuk pemberian mpasi menu 4 bintang wajib diberikan sebanyak 3 kali di pagi hari, siang dan sore hari. Idealnya pemberian mpasi menu 4 bintang diberikan pada pagi hari pukul 8, diiringi dengan pure buah atau cemilan pada pukul 10. Lalu dilanjutkan makan siang pukul 12 dengan asi per 2 jam sekali. Dan pemberian pure buah atau cemilan lagi pada pukul 4 sore dan penberian mpasi menu 4 bintang pada pukul 6 sore. Selebihnya berikan asi sebanyak mungkin yang bayi inginkan.

Jadi kesimpulannya diantara kedua istilah diatas, alangkah lebih baik jika Bunda membiasakan diri untuk memberikan mpasi menu bintang 4 sedari dini pada bayi agar bayi tercukupi gizinya dan untuk mencegah stunting dan kurang gizi pada bayi.

Tidak ada salahnya jika Bunda memulai memberikan menu 4 bintang pada bayi setelah seminggu pemberian menu tunggal. Hal ini dilakukan agar si kecil tercukupi gizinya asalkan Bunda sudah mengetahui mana saja buah atau makanan yang alergi dan tidak cocok untuk si kecil. Dan jangan lupa untuk mempersiapkan peralatan mpasi bagi si kecil ya! Semoga bermanfaat ya!

Nah buat Bunda yang ingin melihat bagaimana cara membuat mpasi 6 bulan yang enak dan mencegah konstipasi, Anda bisa melihat video selengkapnya dibawah ini ya!


Berlangganan update artikel terbaru via email:

3 Komentar untuk "Menu Mpasi Bayi 6 Bulan yang Terbaik, Menu Tunggal atau Menu 4 Bintang?"

  1. Baru tahu nih, pengertian menu 4 bintang...dan stunting baby disarankan untuk diberikan menu MPASI type ini ya mbak? Moga2 baby doyan makan 4 bintang biar sehat, cergas, dan tumbuh dengan pesat...

    BalasHapus
  2. wah, baby cassie udah mulai mpasi nih mbaa?
    semoga doyan maem nya yaa.. :)

    BalasHapus
  3. bagus tipsnya... anyway salam kenal dari SIS HAWA DOT COM, blogger Malaysia

    BalasHapus

Terimakasih atas waktunya.. Terimakasih sudah membaca artikel ini.. Silahkan tinggalkan komentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel