Bayi Panas dan Tak Ingin Makan Nasi? Bisa Jadi ini Penyebabnya


Panas pada bayi memang sangat mengganggu bahkan sangat merisaukan orangtua. Bahkan tak jarang panas pada bayi membuat bayi menurun nafsu makannya.

Lantas, apa penyebab bayi panas dan tak ingin makan? Mungkin ini salah satu penyebabnya.

1. Bayi Tumbuh Gigi

Penyebab utama pada bayi yang demam lalu sulit makan adalah mungkin bayi sedang mengalami tumbuh gigi dimana menyebabkan demam pada bayi.

Hal ini sangat mengganggu pola makannya, mengingat area sekitar mulutnya terasa sakit karena gusi yang bengkak.

Hal ini berlaku juga pada bayi yang ingin pintar, seperti akan menambah kemampuan berjalan, atau sekedar ingin berbicara.

Saya pun bingung awalnya mengapa bayi demam hingga 3 hari. Ternyata 7 hari kemudian saya melihat di gusi atasnya sedang tumbuh 2 gigi baru yang mungkin cukup menyakitkan baginya.

Ia tidak mau makan nasi bahkan hanya minum susu saja. Akhirnya diberikan sun, cerelac dan bubur ia masih mau dengan volume makan yang sedikit sekali.

Anda bisa membedakan ia demam karena gigi atau tidak adalah, biasanya bayi menunjukan gejala seperti sering memainkan giginya atau memainkan lidahnya.

2. Bayi Sedang Panas Dalam

Atau terlihat tanda-tanda lain seperti bibir yang terlihat kering bisa menjadi tanda bahwa ia panas dalam dan sering makan makanan yang terlalu panas.

Mungkin Anda secara tak sadar memberikan makanan yang masih terlalu panas, sehingga mulutnya menjadi sakit dan merasa tidak enak makan.

Anda bisa memberikan larutan panas dalam sesuai takaran yang ditulis. Karena ternyata panas dalam pun bisa membuat anak menjadi demam.

Sehingga, perlu banyak pengalaman agar Anda bisa mengetahui sedini mungkin gejala panas yang diidap oleh si kecil.

Dengan demikian, Anda bisa sesegera mungkin memberikan pertolongan pertama sebelum pergi ke dokter.

3. Bayi Akan Berjalan Atau Berbicara

Penyebab bayi panas secara mendadak selain kedua poin diatas adalah bayi sedang menuju tahap perkembangan seperti akan berjalan atau mulai berbicara.

Biasanya, hal ini akan berpengaruh pada kesehatan dirinya. Sehingga biasanya akan menyebabkan badan yang hangat dan demam.

Jadi, sebelum Anda memutuskan untuk ke dokter. Anda harus mencari penyebabnya terlebih dahulu. Bisa jadi bayi Anda akan menambah pintar atau tumbuh gigi yang menyebabkan ia demam.

Untuk pertolongan pertama pada demam, Anda bisa memberikan sanmol sesuai dengan takaran dan usia bayi. Namun jika sanmol tidak banyak pengaruh untuk menurunkan panasnya.

Anda bisa mencoba tempra untuk menurunkan demamnya. Dengan demikian, bayi Anda akan sehat kembali seperti sedia kala.

Jika Anda ingin mencoba cara alami, Anda bisa membuat parutan bawang merah yang sudah dicampur dengan minyak telon.

Lalu balurkan pada seluruh badannya.

Alternatif kedua, Anda bisa merebus 1 buah jeruk nipis. Lalu peras airnya dan campurkan dengan minyak telon.

Cara ini cukup ampuh menurunkan demam pada anak secara cepat dan juga murah.

Namun, Anda bisa memilih semua cara yang menurut Anda paling mudah dan terbaik bagi bayi Anda.


Berlangganan update artikel terbaru via email:

2 Komentar untuk "Bayi Panas dan Tak Ingin Makan Nasi? Bisa Jadi ini Penyebabnya"

  1. Biasanya yang sering dulu anakku alami adalah mau tumbuh gigi jadinya badannya demam. Sempat was-was juga sih kenapa demam, ternyata giginya mau nongol.😂

    BalasHapus
  2. betul mba, biasanya itu bayi lg mau tumbuh gigi :D kyak ponakanku sendiri hehe

    BalasHapus

Terimakasih atas waktunya.. Terimakasih sudah membaca artikel ini.. Silahkan tinggalkan komentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel