Bunda, Ini Dia Menu Mpasi 6 Bulan yang Bergizi dan Mudah Dibuat

Mpasi 6 Bulan

Ketika bayi akan menginjak usia 6 bulan, tentunya Bunda akan segera mungkin mempelajari bagaimana cara membuat menu mpasi 6 bulan bagi bayi Anda.

Apalagi jika Anda ingin memberikan menu mpasi bagi bayi, pastinya Anda pun harus mempelajari bagaimana cara memberikan mpasi 6 bulan pada bayi, apakah menu 4 bintang atau menu tunggal. Apakah dengan memberikan pure terlebih dahulu atau diberikan beberapa menu langsung.

Seperti kita ketahui, banyak dari sebagian Bunda yang berdebat mengenai hal ini. Namun kesimpulan yang bisa saya ambil dari berbagai sumber terpercaya dan dari dokter anak pun. Menu mpasi terbaik bagi bayi 6 bulan adalah menu 4 bintang.

Menu tunggal hanya diberikan maksimal di 2 minggu pertama bayi berusia 6 bulan. Dan selebihnya berikan menu 4 bintang untuk memenuhi kebutuhan gizinya.

Sedangkan pure bisa dikatakan hanya sebagai snack atau selingan setelah makan menu 4 bintang. Jadi, saya disini akan menuliskan menu mpasi yang sangat bergizi dan mudah dibuat, sehingga Bunda tak perlu repot-repot untuk mengolahnya.

Bunda tidak perlu repot-repot membeli banyak peralatan mpasi dengan harga yang mahal. Cukup manfaatkan 6 peralatan mpasi yang ada. Dengan demikian Bunda tidak perlu banyak keluar dana untuk membuat mpasi 6 bulan bagi bayi Anda.

Tidak perlu berlama-lama, ratutips akan memberikan menu mpasi 6 bulan bagi bayi Anda. Cukup 5 menit membuatnya, Anda tinggal tunggu hingga mpasi tersebut diberikan pada bayi Bunda.

Menu Mpasi 6 Bulan

1. Menu Daging vs Wortel

Menu Mpasi 6 Bulan

Menu daging sapi dengan wortel adalah salah satu mpasi 6 bulan yang paling mudah Anda buat. Anda cukup siapkan panci besar, lalu parut daging sapi dalam keadaan membeku secukupnya. Kira-kira 1 sendok makan saja dalam keadaan sudah diparut.

Atau jika Anda ingin lebih simple lagi, sebelum daging dimasukan kedalam frezer, ada baiknya Anda potong-potong terlebih dahulu sebesar dadu. Untuk satu kali pembuatan mpasi bayi. Lalu Anda masukan ke dalam plastik kecil-kecil untuk 1 bulan.

Dengan demikian, Bunda tak perlu capek-capek menyiapkan setiap harinya. Namun jika Bunda tidak sempat memotong daging sebesar dadu, tidak masalah asalkan Bunda masih bisa memarut daging tersebut sesuai takaran Bunda.

Lalu, bersihkan wortel yang masih fresh dan bersih. Kemudian parut setengah wortel kedalam panci tersebut. Ditambahkan dengan nasi sekitar 3 sendok makan. Tambahkan air matang sebanyak 1 liter lalu didihkan panci tersebut sampai air berkurang.

Memang, cara terbaik agar nutrisi tidak hilang dengan dikukus. Namun, jika tidak memungkinkan, Anda tak perlu khawatir. Membuat mpasi 6 bulan tidak masalah jika membuatnya seperti Anda sedang membuat bubur orang dewasa.

Karena semuanya disesuaikan dengan kondisi Bunda dirumah, mana yang lebih praktis. Itu yang Bunda praktekan dirumah.

Setelah panci dimatikan dan air sudah surut, Anda kemudian saring bubur tersebut menggunakan saringan kawat yang bersih. Saring menggunakan sendok yang kuat agar bubur dapat tersaring secara sempurna.

Kemudian setelah semuanya disaring, Bunda perlu tambahkan lemak agar kebutuhan lemak pada bayi pun terpenuhi. Tambahan lemak bisa berupa minyak bersih, olive oil, ataupun mentega. Minyak pun banyak memiliki manfaat, selain memenuhi kebutuhan lemak pada bayi, juga minyak pun bermanfaat untuk kulit bayi.

Takarannya cukup sedikit saja. Kisaran setengah sendok makan, sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan lemak bayi bayi Anda.

Penambahan lemak pun alangkah lebih baik jangan ketika mpasi sedang dimasak. Tambahkan lemak setelah jadi bubur dan akan dimakan, itulah metoda terbaik. Agar nutrisi lemak tidak berkurang.

Menu mpasi 6 bulan pun dengan takaran diatas, bisa digunakan untuk 2 kali makan. Sisa mpasi 6 bulan yang belum bayi makan, bisa ditaro dikulkas dalam keadaan tertutup, lalu dihangatkan dalam kukusan magic com Anda.

Sehingga bubur sisa yang akan dimakan di sore hari tak perlu Bunda panaskan pada kompor. Ditakutkan nutrisi akan hilang dan bayi akan kehilangan nutrisi tersebut.

2. Menu Salmon vs Brokoli

Menu salmon merupakan menu terbaik bagi mpasi bayi 6 bulan, karena pada Salmon banyak terkandung gizi dan manfaat yang baik. Karena salmon merupakan salah satu sumber protein yang berkualitas tinggi dan dapat mencerdaskan bayi.

Selain itu, penambahan seperti bumbu aromatic dapat mengurangi bau amis yang terkandung dari ikan salmon tersebut. Jika Bunda takut bayi tidak suka dengan mpasi 6 bulan yang dibuat dengan salmon, Bunda bisa tambahkan daun salam agar bau amis pada salmon berkurang dan tidak mencolok.

Brokoli pun menjadi salah satu sayuran dengan gizi terbaik bagi bayi. Anda cukup menambahkan beberapa potongan brokoli untuk membuat mpasi bayi. Tambahkan juga salmon dengan takaran 1 sendok makan setelah diparut.

Tambahkan pula nasi matang cukup 3 sendok makan saja atau disesuaikan dengan kemampuan makan bayi. Jika bayi makan dengan banyak, Bunda cukup menambahkan 3 sendok makan nasi.

Namun, jika bayi tidak terlalu doyan dengan menu ini. Bunda bisa kurangi menjadi 2 sendok nasi saja atau kurangi takaran ikan salmonnya.

Tahapan membuatnya hampir sama dengan point pertama, namun yang membedakan hanya dari bumbu aromatik saja karena salmon memiliki bau amis yang cukup kuat, sedangkan daging sapi tidak.

Untuk membuat dengan cara dikukus, sangatlah mudah. Anda cukup taro semua makanan, baik nasi, salmon yang sudah diparut dan brokoli yang sudah diparut kedalam piring yang tahan panas. Lalu kukus bersamaan ditambahkan bumbu aromatik selama 20 menit.

Tunggu beberapa saat, kemudian kukusan tersebut saring hingga menjadi bubur. Jika terlalu kental, Anda bisa tambahkan air matang untuk sedikit mengencerkan mpasi 6 bulan untuk bayi Bunda. Jangan lupa untuk menambahkan lemak yaa agar bayi terpenuhi kebutuhan lemaknya.

3. Menu Daging vs Tahu Sutera vs Kangkung

Mpasi 6 Bulan

Menu ketiga kali ini merupakan menu bintang empat yang paling disukai oleh Cassie. Ia sangat lahap jika diberikan tahu sutera sebagai menu mpasi bagi dirinya. Menu ini sangat mudah dibuat.

Cukup Anda siapkan panci, kemudian parut daging beku 1 sendok, parut tahu sutera sebanyak 1 sendok. Ditambahkan dengan beberapa helai kangkung segar.

Kangkung tak perlu Anda potong-potong atau parut, karena nantinya akan hancur sendiri dan mudah untuk disaring setelah melalui proses masak dalam waktu yang cukup lama. Anda bisa tambahkan bumbu aromatik seperti bawang merah, bawang putih, bawang daun, atau daun salam.

Semuanya harus disesuaikan oleh kesukaan bayi Anda. Lalu, praktekan kembali dengan menyaring mpasi tersebut dan tambahkan lemak setelahnya.

Saya jamin, bayi akan lahap memakan menu mpasi 6 bulan ini yang kaya akan gizi dan tentunya mudah sekali untuk Anda buat dirumah tanpa menghabiskan waktu yang lama.

4. Menu Daging vs Brokoli vs Kacang Merah

Menu terakhir yang saya tulis saat ini adalah menu terbaik menurut saya. Karena semua kandungan gizi ada didalamnya. Caranya pun sangat mudah. Anda cukup siapkan panci, daging dan brokoli bisa Anda parut.

Kemudian untuk kacang merahnya Anda bisa parut atau rendam terlebih dahulu dengan air hangat, lalu kemudian setelah tidak terlalu keras, Anda bisa parut dan didihkan bersama yang lainnya.

Anda bisa menambahkan daun salam sebagai bumbu aromatik agar bayi semakin lahap makan mpasinya. Lalu lakukan penyaringan kembali hingga menu mpasi 6 bulan tinggal dinikmati oleh bayi Anda.

Dengan demikian, Anda tak perlu repot-repot dengan berbagai sayuran. Yang terpenting, semua kebutuhan gizi yang dibutuhkan bayi ada semua didalam mpasi tersebut.

5. Menu Mpasi dari Sayuran yang Bunda Masak

Menu selanjutnya untuk membuat mpasi 6 bulan adalah membuat mpasi dari menu yang Bunda masak hari ini. Dengan demikian, Bunda tak perlu susah payah menyiapkan makanan atau sayuran khusus untuk bayi Anda.

Contoh kecilnya saja, jika Bunda hari ini akan memasak daging semur dan juga tumis kangkung. Bunda bisa ambil sebagian atau secomot kangkung beserta dengan daging sapinya. Dengan demikian Bunda tak perlu menyiapkan sayuran khusus untuk bayi.

Dengan begitu, budget Bunda tidak terlalu terkuras dengan membuat mpasi bagi bayi Bunda. Dan tentunya sangat mudah dibuatnya.

Ketika Bunda ingin membuat semur daging, ambil sebagian daging yang sudah Bunda rebus untuk mpasi bayi. Dan lakukan hal yang sama ketika akan membuat tumis kangkung. Bunda bisa ambil beberapa helai daun kangkung untuk digunakan membuat mpasi bagi bayi.

Penutup

Mengapa saya tidak menuliskan resep mpasi 6 bulan seperti ati, daging ayam, atau ceker? Seperti pada judul artikel, saya hanya menuliskan menu mpasi 6 bulan yang paling mudah dibuat.

Untuk mengolah mpasi yang menggunakan menu utama seperti ati, daging ayam, bahkan ceker ayam. Akan membutuhkan waktu yang tidak sebentar.

Apalagi jika Anda ibu bekerja, atau ibu rumah tangga yang mempunyai segudang aktivitas dirumah. Perlu diingat bahwa membuat mpasi 6 bulan tidak perlu mengorbankan waktu dalam membuatnya, sehingga semuanya disesuaikan dengan keadaan dan kondisi Bunda dirumah.

Dengan demikian, membuat menu mpasi bagi bayi akan terasa menyenangkan dan tidak menjadi beban pikiran. Sudah sangat banyak pekerjaan Bunda yang harus Bunda lakukan dirumah.

Maka, tak perlu membuat pusing diri sendiri dengan membuat menu mpasi 6 bulan yang rumit, namun sulit untuk dilakukan.

Cukup membuat menu mpasi 6 bulan yang sederhana dan mudah dibuat. Yang terpenting, semua gizi yang dibutuhkan oleh bayi ada didalamnya.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat bagi Bunda yang ada dirumah dan masih bingung dengan menu mpasi 6 bulan. Bunda bisa kreasikan sendiri menu utama dengan sayuran yang ada dirumah. Sehingga Bunda tak perlu banyak keluar dana untuk membuat mpasi 6 bulan dirumah. 


Berlangganan update artikel terbaru via email:

5 Komentar untuk "Bunda, Ini Dia Menu Mpasi 6 Bulan yang Bergizi dan Mudah Dibuat"

  1. Jadi teringat dulu sering nyuapin kecilnya ponakanku pakai menu olahan bubur setengah lembek campuran daging dan wortel 😁
    Meski jujur sebenarnya aku kurang suka dengan aromanya, tapi dapat tugas nyuapin .. ya udah kujalani, meski sesekali pakai acara tutup hidung wwwkkkk

    BalasHapus
  2. setuju mba vik.. menu mpasi terbaik untuk bayi adalah menu 4 bintang.. supaya gizi nya terpenuhi..

    wah, mba vik udah mulai explore menu mpasi nih.. hehe.. semangat..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nambahin salam semangatnya dari kak Thya ...

      Iyuuups, semangaaat memasaknya, kaaak ..., biar adik Casey makin sehat montok 😁

      Hapus
  3. Ternyata simpel juga ya kak untuk bikin menu mapsi ini, cocok nih buat ibu ibu yang punya baby mungil usia >6 bulan ya

    BalasHapus

Terimakasih atas waktunya.. Terimakasih sudah membaca artikel ini.. Silahkan tinggalkan komentar..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel