Brownies Amanda Original vs Brownies Cheese Cream, Manakah yang Lebih Enak?
Halo good readers, siapa sih yang tidak suka dengan makanan yang berbau coklat? Jujur saja, saya menyukai makanan yang berbau coklat, apalagi jika memakan cake yang berbau coklat ditambah dengan harga yang terjangkau pula.
Ada banyak sekali oleh-oleh Bandung yang terkenal akan kelezatannya, seperti cake yang satu ini. Brownies Kukus Amanda. Ini dia cake yang sangat saya sukai.
Pertama kali saya mencoba brownies ini ketika teman smp saya dulu merayakan ulangtahun dan membagi-bagikan satu slice brownies ini. Dan rasanya enak sekali.
Dan sampai saat ini, brownies kukus amanda masih selalu digandrungi oleh para ibu-ibu maupun muda-mudi yang menginginkan cemilan yang berbau coklat.
Baca Juga : Inovasi Terbaru Oleh Oleh Bandung Kue Sabun, Lumer di Mulut, Lembut di Lidah - New !!
Untuk saat ini, brownies kukus amanda mempunyai beberapa variant rasa, ada rasa pandan, strawberry, cheese cream dan masih banyak variant rasa yang lainnya. Namun, jika Anda ingin tahu manakah yang paling enak antara brownies kukus amanda original dengan brownier kukus cheese cream, mari kita lihat tekstur antara kedua cake tersebut.
Brownies Kukus Amanda Original
- Mempunyai tekstur yang lembut
- Berasa chocolate sekali di setiap gigitannya
- Mempunyai rasa yang lembut dengan komposisi rasa yang pas
- Harga yang lumayan terjangkau
Brownies Kukus Amanda Cheese Cream
- Mempunyai tekstur yang lembut
- Terdiri dari 3/4 bagian cake coklat, dan 1/4 bagian cake cheese cream
- Mempunyai rasa yang lembut, namun bagian cheese kurang nge-cheese
- Harga lumayan tinggi dibandingkan amanda original
Jika dibandingkan antara harganya, tentunya brownies cheese cream mempunyai harga yang lumayan mahal, yakni kisaran 60k. Dan brownies amanda original mempunyai harga 35-40k.
Akan tetapi, saya merasa tetap yang paling enak adalah brownies kukus amanda original. Selain harganya yang paling murah, juga rasanya sangat khas dan coklat banget.
Untuk brownies cheese cream, mungkin sebagian orang yang menyukai keju akan merasa bahwa cake ini memang enak. Tapi untuk pecinta coklat, lagi dan lagi brownies amanda original tetaplah juaranya.
Menurut Anda, manakah yang paling enak diantara keduanya?
Bagi Anda yang penasaran akan rasanya, yuk tonton video mengenai review brownies kukus amanda original dibawah ini.
Artikel Terkait :
- Inovasi Terbaru Oleh Oleh Bandung Kue Sabun, Lumer di Mulut, Lembut di Lidah - New !!
- Mau Coba Sensasi Makan Beef Steak Import Australia ? Holycow Solusinya !
- Mau coba Sensasi Gurame Bakar Pedas dengan Ikan yang Segar? ke Saung Kuring Saja ! - New !!
- Resep dan Tips membuat Chocolate Cookies Mudah Ala Ala Good Time
- Terngiang Ngiang dengan Wangi Kemenyan yang Khas di House of Raminten Yogyakarta
- Tips Jajan Awet Ala Anak Gahol hanya di Cemilan Om Iddan Makaroni Variant Rasa
- Tips Membuat Chocolate Lava Anti Gagal ! - New !!
akusuakdgbrowniesgakbikineneg
BalasHapusAkkkkk aku suka brownies amanda ori hehe
BalasHapusSaya termasuk penggemar kue rasa coklat. Beberapa varian brownies amanda sudah pernah nyicip dan so far, enak2 saja.
BalasHapusterkenal banget brownies amanda mah, enaaak
BalasHapusAku lebih suka yg original mb hihi
BalasHapusDuuh ya emang brownies amanda the best banget rasanya, sayang dikotaku gaada cabangnya :D
BalasHapus