Siapa Jodoh Saya? Yuk Kenali Jodoh Anda Mulai dari Sekarang
Siapa Jodoh Saya - Berbicara soal jodoh memang tidak akan pernah ada habisnya. Malah detik ini ketika saya menulis artikel mengenai siapa jodoh saya. Teman baik saya mengabari bahwa ia telah putus dengan pacarnya yang saat itu sudah ia pacari selama 6 tahun lamanya. Mengerikan bukan?
Mendengarnya saja lebih mengerikan ketimbang menonton film horor seperti film friend request dan semacamnya. Malah ada cerita teman saya yang sudah 11 tahun pacaran, akhirnya menikah juga. Ini pun benar-benar kisah nyata dan bukan bohong semata.
Lalu, siapa jodoh saya nantinya? Apakah ada patokan bagaimana mengenali jodoh mulai dari saat ini? Biasanya, seperti yang Anda sering dengar. Bahwa jodoh masa depan Anda adalah cerminan dari diri Anda sendiri.
Akan tetapi biasanya, siapa jodoh saya akan datang ketika Anda sudah siap. Lalu, kapankah Anda siap? Kedewasaan seseorang memang tidak ada yang tahu. Namun, biasanya jodoh Anda akan datang di saat yang tepat ketika Anda siap lahir batin.
Yuk kenali jodoh Anda mulai dari sekarang. Simak point dibawah ini untuk mengetahui jodoh Anda mulai dari sekarang.
1. Jodoh Anda akan Datang Ketika Anda Siap
Jodoh akan datang ketika Anda siap. Tak peduli berapa usia Anda, jodoh akan datang ketika Anda sudah memantaskan diri untuk ke jenjang yang lebih tinggi daripada single, yakni menikah.Idealnya, seorang wanita akan memiliki pemikiran dewasa adalah ketika usianya menginjak umur 22 tahun atau lebih tepatnya setelah lulus kuliah dan masuk ke dunia kerja. Namun, setiap orang memiliki rentang kedewasaan yang berbeda dan tidak dapat disamakan antara satu orang dengan yang lainnya.
Anda bisa mengetahui seseorang sudah siap menikah dan memiliki pemikiran dewasa dari cara memandang setiap permasalahan. Orang yang dewasa dan memiliki pemikiran akan menikah, dia akan mengurangi intensitas bermain, dan lebih mementingkan menabung dan membahagiakan orangtua ketimbang menghabiskan sebagian atau seluruh gajinya hanya untuk kenikmatan sesaat.
Beberapa orang bahkan bisa memiliki pemikiran dewasa setelah usia diatas 30 tahun. Namun, ada beberapa orang juga yang sudah memiliki pemikiran matang dan dewasa di usia yang lebih muda dari itu.
Biasanya, ketika Anda sudah merasa bahwa saya sudah dewasa dalam memutuskan berbagai permasalahan yang ada. Anda tinggal menunggu kesiapan lahir dan batin Anda.
Ketika Anda masih berpacaran dan berpikir saya belum siap menikah dengan si A. Maka, sampai kapanpun Anda tidak akan menikahi si A, karena pemikiran Anda yang belum siap menikahi si A.
Sehingga pemikiran tersebut terbentuk di otak Anda, dan menjadi kenyataan. Contohnya saja teman saya yang tadi saya ceritakan diatas.
Ia sudah berpacaran hampir 6 tahun lamanya dengan inisial Eko. Lalu di bulan Juni 2018 ia mendapati bau-bau perselingkuhan dalam hubungannya. Lalu pada oktober 2018, pacarnya memutuskan dengan alasan teman saya jarang menuruti perkataannya.
Dan akhirnya, teman saya mengiklaskan Eko menikah dengan orang lain. Ternyata setelah diselidiki, ketika awal mula pacaran dengan si Eko, si Eko memang tidak ada niatan untuk menikahinya.
Bahkan di tahun kelima hubungan mereka, si Eko ketika diajak menikah oleh teman saya. Malah menjawab belum siap terus.
Ketika Anda pacaran dan menjalin hubungan yang tidak memiliki visi yang sama, itu artinya Anda bukan jodoh dengannya.
Ketika Anda bertanya siapa jodoh Anda? Jodoh Anda yang pastinya akan datang ketika visi dan misi sama, yakni sama-sama ingin menikah.
2. Memiliki Visi dan Misi yang Sama
Siapa jodoh saya kelak adalah salah satunya bisa Anda ketahui dari visi misi ketika berpacaran. Sebaiknya, sebelum Anda berpacaran dengan seseorang, ada baiknya Anda terlebih dahulu bertanya, apa tujuan Anda memacari saya?Lebih baik lagi sebutkan point utama, bahwa Anda saat ini bukan lagi untuk pacar-pacaran saja, melainkan menjalin hubungan untuk ke arah yang lebih serius, yakni menikah.
Laki-laki yang memiliki visi yang sama, ketika ditanya keseriusan hubungan. Maka dia dengan tegas akan berbicara bahwa ia pun memiliki tujuan yang sama untuk membangun hubungan yang lebih serius ke jenjang pernikahan.
Jika laki-laki tersebut belum siap untuk menjalin hubungan ke arah yang lebih serius, Anda bisa melihat ciri-ciri paling mudah dengan menghilangnya ia dari permukaan. Ia akan menghilang bak ditelan bumi dan tidak pernah terlihat lagi batang hidungnya.
Karena laki-laki yang tidak serius, akan mundur teratur seperti terhempas ketika Anda tanya mengenai tujuan berpacaran dengan Anda.
Ketika Anda memiliki visi misi yang sama dengan pacar Anda. Sudah jelas hal ini akan mengarah dan mendekati bahwa ia adalah jodoh Anda di masa depan.
3. Jodoh Anda, Cerminan Diri Anda Sendiri
Ketika Anda sudah mulai mencari seseorang untuk menjadi pendamping hidup alias jodoh Anda. Anda pasti akan mencari seseorang yang cocok. Yang dimaksud cocok disini adalah memiliki hobi yang sama, karakter yang sama. Bahkan kesukaan yang sama.Itu artinya, Anda sedang mencari cerminan diri Anda sendiri. Ketika Anda menginginkan jodoh yang baik, maka memperbaiki diri merupakan salah satu cara agar Anda bisa mendapatkan jodoh yang baik.
Wanita yang baik untuk laki-laki yang baik, dan sebaliknya. Ketika Anda menginginkan pria baik untuk menjadi pendamping Anda, perbaiki diri terlebih dahulu.
Ada seseorang teman wanita saya yang berbicara kepada saya seperti ini "Ih, Bebzzz.. Pengen banget dapat jodoh suami soleh, kalau bisa ustad beb.. Terus yang mapan dan baik.. Cariin donk bebzzz. Kok yang deketin gua yang bad boy semua yaa?"
Sedangkan teman wanita saya masih senang main, suka selingkuh dan ganti-ganti pacar. Ngomong masih kasar dan memiliki perilaku yang kurang baik, bahkan ibadah pun tidak pernah. Yang saya tangkap pada saat itu adalah, dia belum dewasa dan belum siap menikah. Masih senang main-main dan hura-hura.
Bagaimana bisa ia menginginkan calon suami atau jodoh yang baik. Sementara ia sendiri belum memantaskan diri untuk mendapat jodoh yang baik.
Malah ia bertanya mengapa yang mendekati ia bad boy semua. Seharusnya seseorang yang smart dan pintar akan mengetahui bahwa, laki-laki yang bad boy mendekati Anda karena mungkin saja Anda bad girl juga dimata mereka.
Karena jika Anda memang baik, yang mendekat pun pasti orang yang baik. Dan laki-laki tidak baik akan segan mendekati Anda karena Anda wanita baik-baik.
Lantas, bagamana mungkin dan bagaimana bisa ia mendapatkan jodoh yang baik sedangkan diri sendiri masih kurang baik di mata Sang Pencipta?
Saya disini tidak ada maksud menjelekan atau menyudutkan beberapa pihak. Namun, ketika Anda menginginkan jodoh yang baik. Jadilah orang yang baik, atau setidaknya tidak menyakiti hati dan perasaan orang lain.
Karena jodoh pun cerminan diri sendiri. So, jadilah orang baik agar mendapatkan jodoh yang baik juga.
4. Jodoh Adalah Rahasia Allah
Mau segimanapun usaha Anda untuk menikah dengan laki-laki yang sangat Anda cintai, jika memang dia bukan jodoh Anda. Maka hal tersebut tidak akan pernah terjadi.Hal ini pernah dialami oleh teman saya juga. Dia sangat mencintai pria yang sudah ia pacari selama 7 tahun. Selama 7 tahun, ia sudah mengalami suka dan suka. Bahkan ia selalu berkata bahwa ia dan pacarnya satu jiwa dan mereka sama-sama gila.
Maksudnya gila disini adalah mereka berdua sudah mengalami fase susah senang bersama. Memiliki hobi dan kesukaan yang sama sehingga ketika mereka bertemu, mereka seolah sedang bertemu dengan belahan jiwanya karena saking miripnya kelakuan mereka. Seperti si pria sering memberikan setangkai bunga merah, si wanita pasti sangat bahagia walau cuma diberikan bunga.
Namun, ketika si wanita berdoa dan minta ditunjukan mana yang terbaik. Akhirnya mereka putus setelah berjuang sama-sama dalam waktu yang cukup lama.
Dan ternyata, setelah satu tahun mereka berpisah. Si wanita baru menyadari dan baru tahu kebiasaan sang pria yang tidak bisa dimaafkan oleh ia, yakni sering main bersama wanita malam.
Ia menangis dan bersujud kepada Sang Pencipta. Bahkan dia berulang kali mengucap syukur tidak jadi menikah dengannya. Karena Allah sudah menunjukan, bahwa laki-laki yang sangat ia cintai dan ia banggakan tidak baik baginya.
Padahal, teman wanita saya sangat setia pada prianya. Bahkan, tidak terlihat sama sekali tanda-tanda bahwa si pria merupakan seorang bad boy.
Begitulah kira-kira rahasia Allah. Allah sangat menyayangkan jika mereka bersatu, karena si wanita terlalu baik bagi si pria. Sehingga Allah pun memberikan jodoh padanya 2 tahun berselang setelah mereka putus. Dan jodohnya saat ini sangat baik dan juga berpendidikan.
Itulah jodoh, tidak ada yang tahu dan semua merupakan rahasia Allah. Apa yang kita tanam, itu yang akan kita tuai. Jika kita menanam kebaikan, maka jodoh Anda pun tidak akan jauh dengan cerminan diri Anda sendiri.
Penutup
Jadi, jika ada yang bertanya siapa jodoh saya setiap menit, detik dan hari. Anda cukup bilang bahwa Anda belum siap atau jodoh sedang Allah persiapkan untuk Anda.
Jangan pernah kesal jika ada yang bertanya kapan nikah dan lain hal sebagainya. Pertanyaan tersebut sangat lumrah adanya. Bahkan, ketika Anda sudah menikahpun, pertanyaan lain akan segera datang.
Kapan punya anak? Ketika Anda sudah memiliki anak pertama. Pasti akan ada pertanyaan selanjutnya Kapan anak kedua muncul. Bahkan mungkin ketika Anda sudah menua nanti, pertanyaan yang akan dilontarkan adalah Kapan punya cucu.
Ini merupakan dinamika kehidupan. Jadi, jangan pernah berkecil hati jika ditanya hal semacam ini. Anggap saja angin berlalu, sambil memperbaiki diri agar menjadi sukses.
Jika Anda ingin mendapatkan jodoh yang sukses pun, Anda harus sukses dan memiliki ciri-ciri orang sukses. Sehingga, Anda akan semakin memantaskan diri menjadi pribadi yang lebih baik.
Dengan demikian, jodoh akan mendekat pada orang yang benar-benar siap lahir batin. Terimakasih sudah membaca artikel ini. Semoga bermanfaat untuk Anda yang masih bingung mengenai siapa jodohnya dan mengapa tak kunjung datang.
Jodoh saya adalah wanita ��
BalasHapusI see. Jodoh itu cerminan diri kita. Terima kasih Kak Vika posnya super sekali.
BalasHapusTambahan.. jodoh datang kalau ada usaha.. ya gak? Wkwkekekek
BalasHapuskalau jodoh kedua gimana bu he he bercanda
BalasHapusiya, bener banget teh. cerminan diri sendiri :D
BalasHapusjodoh adalah misteri, kadang orang yang tidak disangka-sangka malah jadi istri, dan kadang orang yang sering bareng malah nggak jadi pasang,, itulah jodoh ya kak masih rahasia ;)
BalasHapusBener banget beb, jodoh itu rahasia alloh tapi bisa diusahakan dengan memperbaiki diri agar mendapat jodoh yang baik heheh
BalasHapuswah ane kudu perbaiki diri nih biar kelak dapat jodoh yang baik pula, makasih banyak kak sudah mengingatkan ;)
Hapus